Selasa, 16 Desember 2008

Indeks Saham Naik Lalu Turun Drastis

13/12/2008

Created by:

SATYO WICAKSONO

With his analysis:

Indeks Saham di berbagai bursa hari ini justru melemah dari sebelumnya yang cenderung naik. Nyatanya, pasar saham di kawasan Asia Pasifik turun tajam lebih dari 3 persen.

Awalnya ada berita yang mengatakan bahwa pemerintah Amerika akan menalangi kerugian pada industri otomotifnya. Faktanya, sebagian legislatif di AS justru masih meragukan efektifitas dari bailout tersebut dan menolaknya. Pemerintah AS rencananya akan memberikan bantuan dana sebesar USD 14 miliar.

Kegagalan itu terjadi setelah pembicaraan antara Partai Demokrat dan Republik mendek. Setidaknya dibutuhkan 60 suara untuk mengakhiri perdebatan untuk segera mencapai keputusan pencairan. (Sumber: okezone.com)

Dampak dari penolakan bailout tersebut terhadap indeks saham di beberapa bursa ialah:

· Indeks Seoul Composit : turun 50,61 poin menjadi 1.103,82

· Indeks Hang Seng : turun 921,11 poin menjadi 14.692,79

· Indeks Shanghai Composite : turun 68,06 poin menjadi 1.963,62

· Indeks Nikkei 225 : turun 471,49 poin menjadi 8.249,06

· Indeks Straits Times : turun 57,60 poin menjadi 1.736,56

Selain itu, saham-saham Filipina ditutup turun dua persen hari ini menyusul melemahnya bursa regional lainnya setelah tak menentunya bailout perusahaan automotif AS.

Hal tersebut disebabkan saham-saham sektor automotif dan ekspor menurun tajam akibat ketakutan atas bangkrutnya Tiga Besar produsen mobil AS.

Untuk ke depannya, Asia-Pasifikdiharapkan menjadi kunci utama untuk menyelesaikan permasalahan krisis finansial global ini dari sektor industri pangan.

1 komentar:

Rayenomics mengatakan...

Hai hai...
merangkainya cukup bagus seh...
Tapi kurang dalam analisa sebab-akibat.
Tapi ada satu yg menarik perhatian gue, paragraf terakhir loe.
"Industri pangan" sebagai motor penggerak indeks? Hm... ceritakan lebih lanjut dong...