Jumat, 27 Februari 2009

Sukuk Ritel

Andhika Dwitama

With her analysis:

Sukuk Ritel

Ditengah terjadinya krisis global ini,diperkirakan perumbuhan ekonomi Indonesia hanya tumbuh sekitar 4%.Angka pertumbuhan ini sangatlah tidak memadai,karena dalam suatu penelitian bahwa untuk meyerap tenaga kerja dan menghindari bertambahnya pengangguran,ekonomi indonesia harus tumbuh sekitar 8%.Jadi dapat disimpulkan apabila pertumbuhan ekonomi hanya sebesar 4%,maka diperkirakan tahun ini jumlah pengangguran akan bertambah.

Dalam memerangi tingkat pengagguran ,dalam keadaan normal akan membutuhkan peran dari sektor swasta dan juga pemerintah untuk menciptakan lapangan kerja.Tetapi dalam masa krisis seperti ini,maka pemerintah terpaksa harus menanggung sebagian besar tanggung jawab itu.Ini terjadi karena sulit untuk mengandalkan swasta dalam situasi ekonomi seperti ini untuk meciptakan lapangan kerja(tidak melakukan PHK saja sudah bagus).

Oleh karena itu,pemerintah terpaksa menambah pengeluaran belanjanya untuk membantu memutar roda perekonomian.Padahal di saat yang bersamaan,pendapatan pemerintah sedang turun akibat turunnya harga komoditas.Pendapatan pajak juga diperkirakan akan menurun karena pendapatan pajak akan sangat tergantung dari kondisi ekonomi.Maka dalam kondisi seperti ini,laba dunia usaha akan menurun sehingga penerimaan pajak juga akan turun.

Akibat bertambahnya pengeluaran dan menurunnya pendapatan,maka taun ini defisit APBN pemerintah diperkirakan akan meningkat.Untuk menutupi defisit tersebut,pemerintah terpaksa harus berhutang.Salah satu instrumen hutang yang akan dipakai oleh pemerintah di tahun ini adalah SUKUK RITEL.

Sukuk memang memiliki peran yang kurang lebih sama dengan surat utang negara (SUN) yang sudah diterbitkan terlebih dulu. Hanya,sukuk berbasis sistem ekonomi Islam yang mensyaratkan jaminan aset (underlying asset) untuk tiap nilai penerbitannya.

Pada saat yang bersamaan,di tengah ketidak pastian ekonomi,masyarakat mulai mencari instrumen investasi yang aman,terlebih dengan adanya beberapa insiden buruk di dunia investasi akhir-akhir ini. Oleh karena itu Sukuk Ritel diharapkan akan menjadi pilihan yang menarik oleh masyarakat,karena relatif investasi yang sangat aman.

Tidak ada komentar: